Terinspirasi Kisah Teman, Bemandry Rilis Single 'Jangan Mau LDRan'

- Sabtu, 27 Agustus 2022 | 10:13 WIB
Bemandry meluncurkan single 'Jangan Mau LDRan'. (Dok Bemandry)
Bemandry meluncurkan single 'Jangan Mau LDRan'. (Dok Bemandry)

VARTADIY.com, YOGYA - Benarkah Long Distance Relationship
(LDR) tidak bagus? Memunculkan risiko tinggi?

Mengacu lagu terbaru Bemandry, ada benarnya. Dalam lirik Jangan
Mau LDRan, Bemandry menulis: Ngapain sih orang-orang pada mau LDRan/punya pacar rasanya kok masih kesepian/Hey kamu jangan pernah mau LDRan/Karena pasanganmu belum tentu bisa setia/Udah cape-cape jauh-jauhan/Gimana kalau dia main di belakang?/Sama seseorang/Yang juga dia panggil sayang?

Jangan Mau LDRan dirilis Bemandry di platform dengar digital,
Jumat 26 Agustus 2002. Ini lagu kedua yang diluncurkan penyanyi
yang mukim di Yogyakarta di 2022. Sebelumnya merilis single Tak
Lagi Ada.

"Lagu Jangan Mau LDR-an mengisahkan tentang seseorang yang
sedang berpesan kepada kawannya, agar tidak lagi mencoba hubungan jarak jauh. Di sana orang itu bercerita tentang beberapa
kemungkinan yang bisa saja terjadi ketika sepasang kekasih
menjalani hubungan LDR," papar Bemandry.

 

Baca Juga: Rumah Kelahiran Ebiet G Ade Masih Asli dan Asri

Baca Juga: Mencari Maestro Karawitan di Yogyakarta Gamelan Festival 2022

Baca Juga: Grup Ketoprak PS Bayu Gito Gati Masih Eksis di Tengah Gempuran Zaman

 

Risiko LDR, di antaranya seperti masih merasa kesepian walau sudah memiliki pasangan. Serta kehadiran orang ketiga.

"Terinspirasi curhatan seorang teman. Sedang sangat bersedih
karena harus mengakhiri kisah cintanya yang dijalani secara LDR.
Karena hadirnya orang ketiga," ungkap Bemandry.

Menurut penyanyi yang mantan jurnalis, yang ditulis di lagu tersebut pengalaman yang banyak dialami banyak orang yang sempat menjalani LDR.

"Begitupun dengan saya sendiri, waktu zaman sekolah dulu sempat merasakan hal serupa,” ujar Bemandry yang lahir pada 7 September 1991.

Single Jangan Mau LDRan sebenarnya bukan karya yang dirancang
rilis tahun ini. Setelah menyelesaikan bukunya, Tanpa Dirimu Aku
Bahagia, dan lagu Tak Lagi Ada secara bersamaan tahun ini, pemilik nama lengkap Septiandri Mandariana ini ingin rehat sejenak. Hanya melakukan proses pembuatan beberapa karya yang akan dirilis tahun 2023.

Halaman:

Editor: Brian Hagar

Tags

Terkini

Novelis Herlinatiens Bocorkan Kiat Nulis Kreatif

Selasa, 23 Mei 2023 | 13:00 WIB

Yossie Riyani - Anang GSG Adakan Syawalan

Senin, 22 Mei 2023 | 11:04 WIB

Espeelsa Project Juara SMMFUN 2023

Senin, 15 Mei 2023 | 06:17 WIB

Kepengurusan Classic Rock Yogyakarta Dikukuhkan

Minggu, 14 Mei 2023 | 18:06 WIB

Starlight: Band Panggung Legendaris Yogyakarta

Sabtu, 13 Mei 2023 | 09:09 WIB
X