VARTADIY.com, SOLO - Menyusul merebaknya penyakit mulut dan kuku (PMK) pada hewan
kambing dan sapi, tim gabungan Dinas Ketahanan Pangan dan Peternakan (DKPP) Kota
Solo dan Polresta Solo melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke Pasar Kambing dan
sejumlah kandang sapi di kota Solo.
Tim gabungan penyakit mulut dan kuku (PMK) pada hewan menghimbau
kepada pemilik atau peternak sapi agar selalu menjaga kebersihan ternak dan
kandang.
Jangan sampai kondisi ternak dan kandang yang kotor memicu munculnya PMK.
Ketika ditemukan PMK agar segera melapor.
Dokter hewan dari Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) Kota Solo memeriksa
kesehatan kambing saat inspeksi mendadak (sidak) di Pasar Hewan Semanggi, Pasar
Kliwon, Solo, Senin (16/5).
Tim gabungan Pemkot dan Polresta Solo melakukan patroli, mitigasi, pengawasan, dan
sosialisasi antisipasi penyakit mulut dan kuku atau PMK
Kegiatan sidak di pasar hewan dan kandang sapi itu sebagai bentuk kewaspadaan
Artikel Terkait
Dinas Kesehatan Kota Solo Antisipasi Munculnya Hepatitis Akut Misterius
Peringatan Seabad Rosihan Anwar, Wartawan Sekaligus Pelaku Sejarah
Miliki Gedung Permanen, KONI Solo Ukir Sejarah Baru