• Jumat, 29 September 2023

Gregoria Mariska Tunjung Kalah, Tunggal Putri Indonesia Habis di Malaysia Open 2022

- Kamis, 30 Juni 2022 | 18:55 WIB

VARTADIY.com, MALAYSIA-- Setelah mampu membuat kejutan menumbangkan pebulutangkis unggulan teratas, turnamen Malaysia Open 2022, akhirnya perjalanan  Gregoria Mariska Tunjung terhenti, dari pemain Cina  Wang Zhi Yi.

Dalam pertarungan yang dilangsungkan di Axiata Arena, Malaysia, Gregoria Mariska Tunjung takluk dalam dua set langsung dengan hasil 19-21 dan 13-21.

Dengan kekalah itu maka Indonesia tidak memiliki wakil untuk tunggal putri tampil di perempat final Malaysia Open 2022, sebab sebelumnya pemain andalan Indonesia lainnya, Putri KW juga sudah kalah.

Baca Juga: Digitalisasi di BRI Mendongkrak Ekonomi Riil di Indonesia

Meski begitu Indonesia masih punya wakil tunggal dan ganda putra ke perempat final. Diantaranya Shesar Hiren Rhustavito berhasil mengalahkan, pain andalan tuan rumah, Malaysia, Lee Zii Jia dengan skor 21-19, 19-21, 21-16.

Kemudian Anthony Ginting berhasil lolos ke perempat final Malaysia Open 2022 setelah menang lawan Sitthikom Thammasin dengan skor 21-18, 21-18.

Begitu juga juga Jonatan Christie melenggang ke perempat final Malaysia Open ,setelah menang atas Kenta Nishimoto dengan skor 21-18, 21-17.

Baca Juga: Sama-Sama Gunakan Rukyatul Hilal, Idul Adha Arab Saudi - Indonesia Berbeda. Simak Penjelasannya

Sukses dinomor tunggal putra juga diikuti pebulutangkis nomor ganda putra. Pasangan senior Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan melaju mulus ke perempat final Malaysia Open setelah menaklukkan He Ji Ting/Zhou Hao Dong dari China dengan skor 21-13, 21-10.

Kemudian Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto juga  berhasil lolos ke perempat final Malaysia Open 2022 setelah menaklukkan ganda Jerman, Mark Lamsfuss/Marvin Seidel dengan skor 21-23, 21-14, 21-14.

Di ganda putri pasangan baru,  Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva berhasil lolos ke perempat final Malaysia Open 2022 dengan menaklukkan unggulan keenam, Nami Matsuyama/Chiharu Shida dengan skor 21-16, 21. (***).

Editor: Muhammad Muchlis

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Atlet Wushu Harris Horatius Raih Emas Asian Games

Rabu, 27 September 2023 | 10:40 WIB

Indonesia kembali Raih Emas Asian Games Dari Menembak

Rabu, 27 September 2023 | 10:26 WIB

Siman dan Masniari Gagal ke Final

Senin, 25 September 2023 | 18:30 WIB

Timnas Voli Indonesia Hadapi Kazakstan

Senin, 25 September 2023 | 18:21 WIB

Kejurnas 3X3 Berjalan Lancar,

Minggu, 24 September 2023 | 21:24 WIB

Timnas Putri Siap Hadapi Asian Games

Rabu, 6 September 2023 | 11:09 WIB

Juara Bertahan Spanyol Tersingkir

Senin, 4 September 2023 | 11:37 WIB

Hamed Haddadi Akhiri Karirnya di Timnas Iran

Minggu, 3 September 2023 | 20:23 WIB

Putra Putri Kalbar Juara Piala Kapolri 2023

Minggu, 3 September 2023 | 19:10 WIB
X