Peningkatan Keaktifan dan Hasil Belajar Siswa Pelajaran PPKn Berbasis Portofolio

Brian Hagar
- Jumat, 17 Februari 2023 | 16:32 WIB
Penggunaan model pembelajaran berbasis portofolio dapat   meningkatkan keaktifan dan hasil belajar PPKn. (Karjana)
Penggunaan model pembelajaran berbasis portofolio dapat meningkatkan keaktifan dan hasil belajar PPKn. (Karjana)

 

 

VARTADIY.com - Pendidikan adalah usaha sadar dan terencana mewujudkan suasana belajar dan proses pembelajaran agar peserta didik secara aktif mengembangkan potensi diri, untuk memiliki kekuatan spiritual keagamaan, pengendalian diri, kepribadian, kecerdasan, akhlak mulia, serta ketrampilan yang diperlukan dirinya, masyarakat, bangsa dan negara (UU No 20 Tahun 2003 Sisdiknas).

Pembelajaran pada hakikatnya kegiatan pokok yang dilaksanakan pendidik atau guru yang ditujukan untuk siswa dengan jalan melakukan kegiatan mengajar, mendidik, melatih serta membimbing dengan tujuan agar prestasi menjadi baik, yang ditunjukkan dengan dikuasai siswa yang dinyatakan dengan nilai.

Penelitian tindakan kelas dilakukan di SMA Negeri 1 Sedayu Bantul Yogyakarta, karena hasil pembelajaran PPKn materi Pancasila masih rendah. Nilai formatif menunjukkan 9 siswa dari 36 siswa yang memperoleh nilai di atas KKM (76), dengan nilai rata-rata kelas hanya mencapai 70,91. Penelitian bertujuan mengadakan perbaikan tentang proses pembelajaran PPKn sehingga tingkat keaktifan siswa meningkat. Sehingga hasil belajar siswa juga mengalami peningkatan.

Subjek penelitian 36 siswa kelas X MIPA/1 SMA Negeri 1 Sedayu, Juli - Oktober 2019. Semester I tahun pelajaran 2019/2020. Dilaksanakan dalam dua siklus. Setiap siklus dua pertemuan terdiri dari empat tahapan: perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan teknik tes. Analisa data dilakukan dengan membandingkan hasil belajar sebelum tindakan, siklus I, dan siklus II.

Kondisi awal dari 36 siswa hanya 9 siswa (27,27 persen) yang termasuk dalam kriteria tuntas. Pada siklus I siswa yang mendapat nilai di atas KKM yaitu ada 26 siswa (72,22 persen) dari 36 siswa. Dari hasil evaluasi siklus II diperoleh data dari 36 siswa, yang sudah mencapai ketuntasan belajar 36 siswa (100 persen). Terjadi peningkatan hasil belajar siswa pada pembelajaran siklus I dari rata-rata 70,91 pada pra siklus meningkat menjadi 74,70, pada siklus II terjadi peningkatan, dari rata-rata 74,70 pada siklus I meningkat menjadi 82,73 pada siklus II.

Mengacu data penelitian tersebut dapat disimpulkan, keaktifan dan hasil belajar melalui Model Pembelajaran Berbasis Portofolio terjadi peningkatan yang signifikan sampai siklus II perbaikan pembelajaran. Hasil identifikasi masalah yang menjadi pokok rumusan masalah adalah: apakah penerapan model pembelajaran berbasis portofolio dapat meningkatkan keaktifan dan hasil belajar siswa kelas X MIPA/1 SMA Negeri 1 Sedayu?

Dalam bukunya Media Pembelajaran SD (2007), H Hermawan memaparkan, keaktifan siswa dalam kegiatan belajar tidak lain untuk mengkonstruksi pengetahuan mereka sendiri. Mereka aktif membangun pemahaman atas persoalan atau segala sesuatu yang mereka hadapi dalam kegiatan pembelajaran. Belajar adalah proses usaha yang dilakukan seseorang untuk memperoleh suatu perubahan tingkah laku yang baru secara keseluruhan, sebagai hasil pengalamannya sendiri dalam interaksi dengan lingkungannya (Belajar dan Faktor-Faktor yang Mempengaruhinya; Slameto, 2010).

Menurut MN Purwanto Purwanto (Ilmu Pendidikan Teoritis dan Praktis; 19950), belajar merupakan perubahan yang terjadi melalui latihan atau pengalaman, dalam arti perubahan yang disebabkan
pertumbuhan atau kematangan tidak sebagai hasil belajar, seperti perubahan-perubahan yang terjadi pada diri seorang bayi.

Dengan diberlakukannya Undang-undang Sistem Pendidikan Nasional No 20 tahun 2003, diberlakukan kurikulum yang dikenal dengan nama Kurikulum Berbasis Kompetensi tahun 2004 di mana Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan berubah nama menjadi Kewarganegaraan. Berdasarkan kajian teori dan kerangka berpikir di atas, diambil sebuah hipotesis dari penelitian tindakan kelas ini. Diduga melalui penggunaan model pembelajaran berbasis portofolio mata pelajaran PPKn bisa meningkatkan keaktifan dan hasil belajar siswa.

Data awal, 9 siswa atau 25 persen mencapai ketuntasan. Sedang 27 siswa lain masih di bawah KKM. Nilai rata-rata kelas hanya mencapai 70,91. Berdasarkan uraian di atas perlu dilakukan penelitian tindakan. Pada siklus I menunjukkan peningkatan keaktifan dan hasil belajar siswa terbukti dengan pencapaian hasil
penilaian di akhir pembelajaran, yaitu dari 36 siswa terdapat 10 siswa atau 27,78 persen yang nilai evaluasinya masih di bawah KKM (76). Sedangkan 26 siswa atau 72,22 persen lain mendapatkan nilai di atas 76 dan dikatakan tuntas. Dengan rata-rata kelas 74,70.

Berdasarkan nilai hasil evaluasi siklus I, siswa yang mendapat nilai 96-100 kategori Sangat Baik belum ada atau 0 persen, siswa yang mendapat nilai 86-95 kategori Baik ada 18 siswa atau 50 persen, siswa yang mendapat nilai 76-85 kategori Cukup Baik ada 8 siswa atau 22,22 persen, siswa yang mendapat nilai 0-75 kategori Kurang Baik ada 10 siswa atau 30,30 persen, maka prosentase siswa yang sudah tuntas KKM ada 27,78 persen, dan yang belum tuntas ada 27,78 persen, maka perlu dilakukan tindakan siklus II.

Pada siklus II penelitian dilakukan sesuai rencana yang telah dibuat. Nilai hasil evaluasi siklus II, siswa yang mendapat nilai 96-100 kategori Sangat Baik ada 8 siswa atau 22,22 persen, siswa yang mendapat nilai 86-95 kategori Baik ada 22 siswa atau 61,11 persen, siswa yang mendapat nilai 76-85 kategori Cukup Baik ada 6 siswa atau 16,67 persen, siswa yang mendapat nilai 0-75 kategori Kurang Baik ada 0 siswa atau 0,00 persen, maka prosentase siswa yang sudah tuntas KKM ada 100 persen, dan yang belum tuntas ada 0,00 persen, maka tindakan dihentikan pada siklus II.

Halaman:

Editor: Brian Hagar

Tags

Terkini

Bunga Honje: Indah Segar Kaya Manfaat

Rabu, 29 Maret 2023 | 14:57 WIB

Kenapa Manusia Membodohkan Diri?

Selasa, 28 Maret 2023 | 12:05 WIB

Parfum Tahan Lama, Gimana Caranya?

Selasa, 28 Maret 2023 | 09:05 WIB

Diskursus Perempuan Pencerah Peradaban

Rabu, 22 Maret 2023 | 08:33 WIB

Komunitas Semak Kata Gelar Sarasehan Puisi

Selasa, 14 Maret 2023 | 20:24 WIB

Lima Cara Mendeteksi Kebohongan Seseorang

Kamis, 9 Maret 2023 | 19:24 WIB

Fenomena Dawet Ayu Banjarnegara: Serupa Beda Rasa

Senin, 27 Februari 2023 | 16:09 WIB

Isra Mi'raj dan Teori Pariwisata Modern

Jumat, 17 Februari 2023 | 18:40 WIB

Jika Pasangan Tiba-tiba Ingin Berpisah Harus Bagaimana?

Selasa, 14 Februari 2023 | 09:35 WIB

Cara Atasi Asam Lambung yang Meninggi

Senin, 13 Februari 2023 | 13:05 WIB

Gagal Berumah Tangga Tak Bikin Trauma

Senin, 13 Februari 2023 | 09:51 WIB

Epilog: Penyair Identik dengan Kemalasan?

Senin, 13 Februari 2023 | 08:58 WIB

Wiwin Andie Mantan Model, Kini Desainer Potensial

Rabu, 1 Februari 2023 | 07:27 WIB

Menghitung UKT dari Gaji Orangtua, Begini Caranya

Senin, 30 Januari 2023 | 16:21 WIB
X