VARTADIY.com, Jakarta – Program variety show The New Eat Bulaga Indonesia ANTV hadir di berbagai daerah di Jabodetabek untuk mengajak masyarakat ikut serta bermain games seru berhadiah.
Pada Rabu, 1 Februari 2023, para host outdoor yaitu Aldi Taher, Ncess Nabati, dan Jasi Michelle mengunjungi Jalan H. Djubrish, Jakarta Timur. Tidak hanya mereka bertiga yang mengajak warga sekitar untuk bermain games, namun juga kedatangan bintang tamu tiga pelayan cantik Karen's Diner yakni Windi, Bella dan Tasya.
Karakter mereka yang bikin emosi, memancing adu mulut pagi-pagi dan membuat situasi semakin mencekam.
Baca Juga: Polda DIY Bersama Korem 072 Pamungkas Dukung Pemda Gunungkidul Tanggulangi Stunting
Kehadiran Karen's Diner di Jakarta menuai kontroversi dan kritik tajam. Pelayanannya dinilai tak pantas hingga dibandingkan dengan penjual makanan lain. Restoran berkonsep unik yang bernama Karen's Diner ini pertama kali hadir di Australia dan menghadirkan para pelayan yang angkuh dan sombong kepada pelanggan.
Hadir di acara The New Eat Bulaga Indonesia ANTV dengan karakternya yang tetap marah-marah, berhasil membuat para host pusing kewalahan.
Selain memiliki karakter yang jutek, 3 pelayan Karen's Diner ini ikut membantu keseruan ibu-ibu untuk memenangkan uang jutaan rupiah. Tasya, Bella, dan Windi yang ikut mengisi kemeriahan The New Eat Bulaga Indonesia, tampak totalitas membantu para peserta di segmen Tanjidor (Tantangan Rezeki Outdoor) untuk berebut hadiah jutaan rupiah.
Baca Juga: Transformasi Bisnis Bank Mandiri Sukses Mencetak Pertumbuhan Kinerja yang Solid
Dengan raut wajah yang jutek, Tasya, Bella dan Windi pun kelihatan sangat sangar dan galak. Pantas saja ibu-ibu merasa ketakutan dan kena marah oleh pelayan Karen's Diner tersebut.
Ingin tau keseruan lainnya? Jangan lewatkan The New Eat Bulaga Indonesia, setiap Senin – Jumat pukul 07.00 WIB hanya di ANTV Rame! (***)
Artikel Terkait
Gudangnya Talenta Kreatif dan Unik, Audisi Koplo Superstar ANTV Digelar di Yogya
Audisi Koplo Superstar ANTV di Yogyakarta. Denada : Saya Sangat Excited
Siaran Digital ANTV Lebih Berkualitas dan Canggih
Sambut Siaran Digital, ANTV Bagi-Bagi STB Gratis
Temukan Siaran Digital ANTV Dapat Hadiah Motor Listrik